Proses Pembuatan Sari Minuman Aloe Vera, Produk Andalan Ciptomulyo

Halo!

Di posting selanjutnya, kami hanya menyebutkan berbagai produk yang terbuat dari Aloe Vera atau yang biasa kita kenal dengan Lidah Buaya. Dan kali ini, kami akan menunjukkan tahap-tahap pembuatannya nih.

Pertama adalah proses pencucian, proses ini berfungsi agar lidah buaya bersih dari kotoran-kotoran dan bakteri yang tertempel pada kulit lidah buaya.

Setelah dicuci, lidah buaya dikupas dan dipotong dadu agar mudah saat diolah menjadi produk tertentu. Ada juga lidah buaya yang dipotong dadu lalu diblender hingga halus yang biasanya dibuat untuk sari lidah buaya.

Lidah buaya dipotong dadu setelah proses pencucian

Langkah selanjutnya adalah memasaknya dengan api sedang dan dicampur dengan bahan-bahan lain sesuai dengan produk yang akan dihasilkan. Dan yang sedang dibuat oleh salah satu petugas kali ini adalah minuman Nata Aloe Vera nih.

Aloe Vera/Lidah buaya dimasak dengan api sedang

Setelah masak, diamkan hingga agak dingin lalu masukkan kedalam wadah dan di-press di mesin press.

Setelah dimasukkan ke dalam wadah, Nata Aloe Vera di-press

Lalu masukkan kedalam lemari untuk disinari dengan sinar Ultraviolet agar bakter-bakteri mati.

Proses penyinaran UltraViolet

Daaaan… inilah hasil produksi dari produk Nata Aloe Vera!!

Dan produk aloe vera ini memiliki harga yang sangat terjangkau. Antara lain:

Minuman Aloevera

– Dus isi 24 Rp.35.000
– Dus isi 18 Rp.25.000

Minuman Nata Aloe Vera

– Dus isi 24 Rp.40.000
– Dus isi 18 Rp.30.000

Tertarik untuk mencicipi, silahkan dapatkan produknya dengan menghubungi

Kantor Kelurahan Ciptomulyo
Jl.Kolonel Sugiono VIII no.1 Kel.Ciptomulyo Kec.Sukun Kota Malang Jawa Timur

Ibu Yayuk   : 085100133552
Ibu Fariza   : 085235666027
Ibu Saudah : 085856988840

Exit mobile version